Kepincut dengan sambal tomat terasinya pecel lele. Manis, pedes, sedeeep benerrr. Warnanya yang merah cantik membuat penasaran cara membuatnya, dan pastinya si buah tomatlah yang membuat sambalnya tambah sedap, ya tomat adalah MSG alami. Ah, tapi lagi-lagi pasti beda tangan beda rasa, walau resep sama, biasanya memang tetep beda, khas masing-masing tangan. Ya! tangan emak-emak yang sedep. Entah sudah benar atau belum resep saya, cuma biasanya saya bikin sambal di rumah ya yang seperti ini, bedanya dulu lebih sering pakai gula pasir, sekarang baru tau kalau merah sambal yang cantik itu juga dibantu oleh gula merah. Cekidot.
Bahan-bahan:
Cabe merah keriting 10 buah atau lebih
Bawang merah 6 siung atau lebih
Bawang putih 1 saja
Tomat 1 - 1,5 buah
Terasi a*c 1 saja
Gula merah 1/2 (dari cetakan lingkaran kecil)
Garam secukupnya
Minyak untuk menggoreng
Membuat sambal memang selera masing-masing, jadi jumlah cabe atau bawang yang dipakai pun sesuai selera, semakin sering membuat, jadi semakin tau ukuran yang pas untuk selera keluarga.
Cara membuat:
1. Bersihkan cabai, bawang merah, bawang putih, tomat (dipotong2), sisihkan.
2. Goreng bahan-bahan di atas, biasanya saya potong2 menjadi 2 bagian untuk bawang merah yang agak terlalu besar, cabai juga saya potek-potek.
3. Jika sudah layu, angkat. Oia, kalau ingin menggunakan terasi yang belum matang (terasi bukan kemasan) sebaiknya digoreng dulu ya.
4. Siapkan ulekan, ulek bahan-bahan beserta terasi, gula, garam, icip-icip sesuai selera, sajikan :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar